Wako Solok ZulnElfian Umar.(Foto : Eli)
Kota Solok (Sumbar), MINAKONEWS.COM – Jika tidak ada aral melintang 24 Juli 2024 Stadion Marah Addin di Kelurahan Laing diresmikan Kemenpora RI.
Hal tersebut di sampaikan Walikota Solok Zul Elfian Umar saat di konfirmasi Media ini baru-baru ini.
Wako Solok menjelaskan Kenapa harus 24 Juli 2024 ? , karena 24 Juli 2024 tersebut merupakan hari kelahiran Marah Addin, yang juga kakek Wakil Gubernur Sumatera Barat, Audy Joinaldy
Dalam rencana, Kata Walikota Solok Zul Elfian Umar, Stadion Marah Addin bakal menjadi lokasi pembukaan atau Open Seremony Pekan Olahraga Provinsi Sumatera (Porprov) ke XVI tahun 2025.
Saat ini kita sedang membenahi Stadion Marah Addin, dimana saat ini masih tersisa pembangunan tribun timur. Sedang tribun barat sudah selesai dikerjakan, kita berharap bantuan dari Pemerintah Pusat dan Pemerintah Provinsi Sumatera Barat ke tahap berikutnya” Kata Zul Elfian Umar.
Menurut Wako, Stadion Marah Addin merupakan satu-satunya stadion utama milik Pemerintah Kota Solok, dimana kehadiran stadion ini setelah menunggu selama bertahun-tahun akan kerinduan punya stadion sendiri.
Ini adalah wujud keinginan masyarakat Kota Solok untuk memiliki stadion sendiri. Hari ini mimpi tersebut terwujud dengan bakal diresmikanya stadion kebanggaan masyarakat Kota Solok, yang bernama Stadion Marah Addin” Tutur Wako.(Eli).
Penulis : Eli
Editor : Red minakonews