Indeks

Daerah Terdampak Masuki Fase Rehabilitasi, Pemerintah Paparkan Capaian & Strategi Pemulihan

Konferensi pers pemulihan pascabencana, pemerintah paparkan capaian dan strategi lintas sektor (Foto Dok. Setpres).

Jakarta (DKI). MINAKONEWS. Pemerintah memaparkan perkembangan pemulihan serta rencana strategis pascabencana di Provinsi Aceh, Sumatera Utara, dan Sumatera Barat dalam konferensi pers di Posko Terpadu Pangkalan TNI AU Halim Perdanakusuma, Jakarta, Senin (29/12/2025). Sebagian besar wilayah terdampak kini memasuki fase rehabilitasi, dengan capaian signifikan di sektor infrastruktur, kesehatan, dan ekonomi.

Di bidang infrastruktur, dari total 78 ruas jalan nasional yang sempat terputus, hanya 6 yang masih dalam proses penyambungan. Sebanyak 12 jembatan dengan lebar lebih dari 50 meter telah dapat dilalui untuk distribusi logistik. Pemerintah juga menargetkan 1.050 unit hunian akan selesai dalam waktu satu minggu ke depan.

Di sektor kesehatan, sebanyak 87 rumah sakit dan 859 puskesmas yang sebelumnya lumpuh kini telah beroperasi kembali. Relawan kesehatan, termasuk dokter spesialis dan dokter umum, terus dikirimkan dengan fokus pada layanan dasar, bedah minor, dan pemulihan trauma.

Untuk pemulihan ekonomi, pasar-pasar yang terdampak mulai beroperasi kembali. Di Aceh, 18 pasar telah beroperasi penuh, di Sumatera Utara sebanyak 46 pasar, dan di Sumatera Barat 2 pasar terdampak juga mulai aktif. Aktivitas ini menjadi indikator awal pemulihan ekonomi lokal.

Guna mendukung kebutuhan logistik dan layanan dasar, pemerintah telah mengoperasikan dapur lapangan, posko kesehatan, dan posko pelayanan, termasuk mobil tangki air bersih yang tersebar di tiga provinsi terdampak.

Langkah-langkah ini menunjukkan keseriusan pemerintah dalam mempercepat pemulihan pascabencana secara terukur dan lintas sektor, dengan fokus pada keberlanjutan dan ketahanan masyarakat.

Penulis : Wangkadon Dwitya
Editor. : Red. Minakonews.com