Indeks

11 Daerah Sumatera Perpanjang Status Tanggap Darurat Pasca Bencana

Abrasi parah di Tabiang Banda Gadang, rumah dan mesjid terancam hanyut. Air kembali ke jalur sungai asal yang telah lama dibelokkan.(Foto Dok. d®amlis).

Padang (Sumbar). MINAKONEWS. Sebanyak 11 kabupaten/kota di Pulau Sumatera masih menetapkan status tanggap darurat pascabencana banjir bandang dan longsor yang melanda sejak Desember 2025. Pemerintah pusat bersama BNPB dan Kementerian Sosial terus memperkuat logistik, evakuasi, serta pemulihan infrastruktur di daerah terdampak.

Menko PMK Pratikno menyebutkan bahwa 11 daerah tersebut belum bisa beralih ke fase transisi pemulihan karena kondisi lapangan masih berat. Sementara itu, 12 daerah lain sudah mulai memulihkan akses jalan, layanan kesehatan, dan jaringan listrik.

“Sebanyak 11 daerah masih mengajukan perpanjangan status tanggap darurat karena kondisi lapangan belum memungkinkan untuk transisi,” ujarnya dalam konferensi pers akhir tahun.

Daerah yang masih berstatus tanggap darurat:
– Aceh Tamiang
– Pesisir Selatan
– Solok Selatan
– Agam
– Mandailing Natal
– Tapanuli Selatan
– Kerinci
– Bungo
– Rejang Lebong
– Lebong
– Bengkulu Utara

Daerah lain seperti Padang, Bukittinggi, dan Tanah Datar telah memasuki fase pemulihan dengan fokus pada rehabilitasi rumah warga, fasilitas umum, serta pendataan kerusakan untuk pengajuan bantuan tahap berikutnya.

Penulis: d®amlis
Editor. : Red Minakonews.com