Indeks

Panglima TNI Beri Pangkat Luar Biasa Untuk Prajurit Peraih Medali SEA Games 2025

Presiden RI Prabowo Subianto bersama Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto saat penghargaan prajurit TNI peraih medali SEA Games 2025. (Foto Dok. Puspen TNI).

Jakarta (DKI Jakarta). MINAKONEWS.
Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto memberikan kenaikan pangkat luar biasa kepada prajurit TNI yang meraih medali di SEA Games 2025. Upacara penghargaan berlangsung di Istana Negara, bertepatan dengan pemberian bonus atlet oleh Presiden RI.

Sebanyak 39 personel TNI tercatat ikut sebagai atlet. Dari jumlah tersebut, 19 orang meraih medali emas, 18 orang meraih medali perak, dan 17 orang meraih medali perunggu.

Dua prajurit menerima kenaikan pangkat luar biasa, termasuk atlet angkat besi Rizki Juniansyah. Selain itu, 34 prajurit mendapat kesempatan mengikuti pendidikan Sekolah Perwira, dan 3 prajurit dari Tamtama diberi kesempatan mengikuti pendidikan Sekolah Bintara.

Panglima TNI menegaskan bahwa penghargaan ini adalah bentuk apresiasi atas dedikasi prajurit yang mengharumkan nama bangsa. Langkah ini diharapkan menjadi motivasi bagi generasi muda prajurit untuk terus berprestasi, baik di bidang militer maupun olahraga.
Penulis : Dur Mandala
Editor : Red. Minakonews.com