Solok (Sumbar), MINAKONEWS.COM – Dari 74 nagari di Kabupaten Solok, 23 Nagari masih blank spot dan lemah sinyal oleh karenanya Memasuki tahun 2023, Dinas Komunikasi Informatika (Kominfo) Kabupaten Solok akan memulai melakukan pembangunan menara telekomunikasi untuk daerah blank spot di Kabupaten Solok.
Tahun ini, Dinas Kominfo memiliki agenda besar yaitu pembangunan menara telekomunikasi bagi nagari yang blank spot di Kabupaten Solok,” kata Kadis Kominfo Kabupaten Solok Teta Midra pada apel pagi di Lapangan Kantor Bupati Senin (9/1).
Karena itu, Teta meminta dukungan dan kerjasama dari masing-masing dinas agar pembangunan dapat berjalan dengan lancar.
Hingga saat ini masih ada 23 nagari yang masih blank spot dan lemah sinyal, dari 74 nagari yang ada di Kabupaten Solok.
Dari 23 nagari yang masih blank spot dan lemah sinyal tersebut tersebar pada 10 kecamatan yang ada di Kabupaten Solok,” tuturnya.
Kemudian, dalam arahannya, Teta juga menyampaikan agar tahun 2023 ada 79 persen masyarakat Kabupaten Solok terpapar informasi prioritas pembangunan yang ada di Kabupaten Solok.
Tentunya, hal ini dapat dilakukan dengan lmemperbaharui DIP dan DIK pada PPID, mengupdate website dan media sosial OPD dan membuka kanal pengaduan masyarakat melalui SP4N lapor,” ucapnya.
Selain itu, Teta menyebutkan nilai Smart City Kabupaten Solok telah meningkat dan mendapatkan predikat baik.
Meningkat sebanyak 0,89 dengan nilai 2,88 dan berpredikat baik. Smart City di Kabupaten Solok dapat meningkat dengan adanya kerjasama dan inovasi pada masing-masing OPD,” tutupnya.(Eli)