Indeks

Ir. Muhammad Fauzan Terpilih Sebagai Ketua Umum PKM

Padang (Sumbar)
MINAKONEWS.COM – Perkumpulan Keluarga Muhammadan (PKM) Padang sabtu (29/8) menggelar Mubes V. Dalam hal ini yang memenuhi syarat ada dua kandidat yaitu, Ir.M Fauzan dan Abdul Hamid untuk periode 2022-2026.

Sebelum pemilihan dilaksanakan panitia telah menyebarkan undangan sebanyak 2 ribu warga PKM yang memenuhi syarat daftar pemilih.

Warga PKM sebetulnya ada lebih kurang 15 ribu orang dikota Padang. Jumlah yang hadir dalam pemilihan ketua ada sekitar 374 orang, yang tidak hadir kemungkinan cuaca tidak mengizinkan, walaupun begitu pemilihan tetap dilaksanakan, ucap panitia.

Sistim Pemilihan dengan memakai metode Voting surat suara. Kebetulan dalam pemilihan ini yang mendapat suara terbanyak yaitu bapak Ir Muhammad Fauzan dengan perolehan suara 374, sedangkan Abdul Hamid memperoleh suara sebanyak 44. Perbedaan suara cukup jauh berbeda. Dalam hal ini M.Fauzan sah memimpin PKM Padang Periode 2022-2026.

Abdul Hamid mengakui keunggulan M,Fauzan, karena begitu dikenal warga PKM, sedangkan saya tidak begitu, ibarat main bola Indonesia lawan Brazil akui Abdul Hamid dalam kata sambutan.

M,Fauzan selesai pemilihan mengatakan jumlah warga PKM yang ada dikota Padang berjumlah 15 ribu orang, PKM ini rata-rata keturunan warga dari India tapi kami sudah NKRI Warga Negara Indonesia.

Warga kami sudah banyak yang kawin dengan suku Minang, 100 persen PKM ini beragama Islam. Perubahan nama ini ada peraturan dari Pemerintah dari Himpunan diganti dengan Perkumpulan, tutur Fauzan.

Tujuan utama dari PKM memberi manfaat kepada warga PKM yang ada dikota Padang, juga memberi manfaat kepada masyarakat luas di kota Padang

Program jangka pendek PKM, ini akan menjadikan HKM ini lebih baik dari sebelumnya. Kalau ada program HKM ini kurang sempurna, akan kita sempurnakan. Kami di PKM ini mendukung Pemilu 2024, semua suara warga PKM kita serahkan kepada warga HKM .

Silahkan memilih dan siapa yang dipilih, itu akan mendukung sekali suara-suara kita ini. Silahkan warga HKM ini berpolitik yang sehat dan membantu pemerintah,”Harapan Fauzan kedepan. (Edril)