Foto Bersama Wakil Bupati Pasaman Parulian Dalin Munte Saat Pengukuhan Pengurus KAN Ladang Panjang.(Foto : Ref).
Pasaman (Sumbar), MINAKONEWS.COM – Wakil Bupati Pasaman, H. Parulian, menghadiri pengukuhan pengurus Kerapatan Adat Nagari (KAN) Ladang Panjang masa bakti 2025–2030, Rabu (4/6/2025), di aula kantor Wali Nagari Ladang Panjang, Rabu (4/6).
Dalam sambutannya, H. Parulian menyampaikan ucapan selamat kepada pengurus KAN yang baru, sekaligus mengingatkan pentingnya pelestarian nilai-nilai adat Minangkabau di tengah perubahan zaman.
“KAN bukan sekadar lembaga adat, tetapi penjaga akar budaya yang telah menghidupi masyarakat sejak dahulu. Sinergi antara KAN dan pemerintah nagari mutlak diperlukan agar adat tetap hidup dan relevan di tengah kehidupan modern,” ujarnya.
Ia menekankan bahwa pelestarian adat tidak cukup hanya dijaga, tetapi juga perlu dikembangkan agar mampu menjawab tantangan zaman. Nilai-nilai kearifan lokal yang diwariskan leluhur, menurutnya, adalah pondasi kokoh untuk membangun masyarakat Pasaman yang berkarakter dan berkelanjutan.
Kegiatan pengukuhan ini juga dihadiri oleh Ketua Harian Lembaga Kerapatan Adat Nagari (LKAM) Kabupaten Pasaman, Yoharman Dt. Sati. Dalam sambutannya, Yoharman menjelaskan bahwa SK pengurus KAN Ladang Panjang yang baru merupakan tindak lanjut dari hasil musyawarah nagari yang digelar pada 20 Februari 2025.
“KAN adalah wadah bagi para ninik mamak menyelesaikan persoalan di tengah masyarakat. Bukan sebaliknya, justru nagari yang dipaksa menyelesaikan masalah internal KAN,” kata Yoharman.
Ia menegaskan bahwa lembaga adat seperti KAN tidak ikut dalam proses pemekaran nagari secara administratif. KAN tetap berada di nagari induk dan memiliki tanggung jawab adat yang tidak bisa dibagi-bagi.
Yoharman juga mengingatkan pentingnya peran ninik mamak dalam memperkokoh jati diri anak kemenakan. Ia mencontohkan tradisi seperti malamang dan bulan Apam sebagai bagian dari kekayaan budaya Ladang Panjang yang perlu diwariskan ke generasi muda.
Sementara itu, Wali Nagari Ladang Panjang, Julisman Arif, menilai bahwa jabatan dalam struktur KAN adalah amanah yang besar. Ia berharap pengurus baru mampu menjalankan perannya, terutama dalam menjaga harta pusaka dan tanah ulayat nagari.
“Memang tidak mudah. Tapi dengan kebersamaan, seberat apapun beban, insya Allah bisa kita pikul bersama,” katanya.
Pengukuhan pengurus KAN Ladang Panjang turut dihadiri anggota DPRD Pasaman Emitrapil, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat, Kepala Dinas Kominfo, Camat Tigo Nagari beserta unsur Forkopimca, serta tokoh adat dan ninik mamak dari Ladang Panjang dan Ladang Panjang Barat.
Kegiatan ini mempertegas komitmen Pemerintah Kabupaten Pasaman untuk terus merangkul kekuatan adat sebagai mitra strategis dalam pembangunan daerah, sejalan dengan visi pemerintahan Welly Suheri – Parulian: Pasaman Berkarakter, Maju, dan Berkelanjutan untuk Pasaman Bangkit 2025–2030.(Ref).
Penulis. : Ref
Editor. : Red minakonews
