Indeks
News  

Rakerda PKS : Kita Harus Terus Bergerak

Solok (Sumbar) Minakonews.Com-
Dewan Pimpinan Tingkat Daerah (DPTD) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kabupaten Solok menggelar rapat kerja daerah (Rakerda) dalam mempersiapkan langkah strategis dalam melayani masyarakat untuk tahun yang akan datang.

Kegiatan rakerda ini berlangsung di Aula kantor DPD PKS Kabupaten Solok yang dibuka oleh Dewan Pimpinan Wilayah M. Ridwan selaku bendahara umum dan di dampingi oleh Dr. Adli Bidang Ekuintek DPW, dan Junaidi bidang BPU DPW pada Minggu(6/3) Pagi.

M. Ridwan mewakili DPW Sumbar menyampaikan, kita harus terus bergerak untuk mencapai partai rahmatan Lil alamin.

Kita selaku partai yang mempunyai visi partai yang menjadi partai rahmatan yang kokoh dan terdepan dalam melayani masyarakat Republik Indonesia maka kita harus terus bergerak baik itu ada atau tidak adanya pemilu agar pencapaian rahmatan Lil alamin ini tercapai.” Ujar M. Ridwan

Dr. Adli dalam arahannya mengatakan, Partai PKS ini bisa menjadi kolaborasi di tengah masyarakat dan harus intem di tengah masyarakat.

Transformasi dan kolaborasi menjadi hal yang utama untuk saling bahu-membahu untuk menjadi Partai Rahmatan Lil Alamin.” Pungkasnya.

Kegiatan rakerda ini di pimpin langsung oleh ketua PKS Kabupaten Solok Drs. Nazar Bakri. (Ridwan).