Padang (Sumbar), MINAKONEWS.COM – Salah satu tempat minuman (cafe) dengan segala usia, minuman ini diramu secara unik oleh seorang francase, Rizky Febian, cafe ini satu-satunya telah hadir di kota Padang. Furqan Firman Makarim salah satu pengelola tempat ini, yang juga seorang karyawan Perusahaan BUMN yang masih muda dengan usia 31 tahun yang profesional. Rabu (01/6)nRamu Nostalgia menggelar Grand Opening di Jalan Sawahan Agus salim Padang.
Pada saat Grand Opening Ramu Nostalgia melakukan promo dengan motto bayar seikhlasnya untuk 100 orang pertama, cukup dibayar berapa saja walaupun hanya Rp.200,- asal ikhlas dengan syarat minum ditempat. Tempat (cafe) ini bukan khusus sajian coffee saja, tapi minuman yang diramu dengan minuman rasa masa lalu, ucap Furqan.
Furqan ditemui insan Pers disela – sela kegiatan dengan menjelaskan, ide untuk membuka tempat ini ada beberapa tim yang ingin membuka frand chase dengan memakai beberapa konsep yang unik, kebetulan dapatlah frand chase yang bagus, dimana dia bikin minuman dengan konsep makanan ringan nostalgia, seperti rambu nenek, premenyuvi, itu dikemas dengan minuman kekinian, tuturnya.
Jadi kita bikin ini minuman kekinian dengan ide unik yang belum ada di Kota Padang. Makanya kita coba buka disini, mudah-mudahan cocok dengan selera masyarakat Padang. Awalnya Pemilik Ramu Nostalgia, Rizky Febian ia meramu minuman ini dengan sendirian dicampurkan dengan snack – snack diera tahun 90-an seperti Rambu Nenek karena itu ada kesan – kesan nostalgia nya, ungkap Furqan.
Di kafe ini mempunyai 9 macam minuman ditambah dengan 2 snack. Masalah harga di Ramu Nostalgia ini mulai dengan harga Rp.9000,- sampai dengan harga Rp. 27.000,- masuk semua kalangan. Promo ini berlaku sejak Grand Opening sampai seminggu kedepan sebesar 50 persen, tapi dengan membawa player yang kita bagikan nanti dengan beberapa titik di Kota Padang. Untuk mendapatkan promo ini datang dengan satu orang untuk satu produk, dengan bayar seiklhas nya. Hanya berlaku pada waktu Grand Opening saja, ungkap Furqan.
Harapan kedepannya Ramu Nostalgia ini mudah – mudahan cocok dengan selera masyarakat, terus bisa juga jadi tempat nongkrong anak muda, tempat komunitas, tempat arisan dan tempat apapun yang bisa di tampung untuk beberapa orang kita terima. Tempat ini bisa menampung sekitar 15 – 20 orang. Disini kita mempunyai karyawan sebanyak 4 orang, dengan jam operasional, dibuka mulai pukul 10.00 Wib pagi dan tutup pukul 22.00 Wib malam. Setiap malam minggu disuguhkan live musik untuk pengunjung, kata Furqan. (Edril).
