GLS BERTUJUAN MEMPERKUAT GERAKAN PENUMBUHAN BUDI PEKERTI SISWA

banner 120x600
banner 468x60

Kepala Sekolah beserta guru SDN 10 VI Suku Kota Solok.(Foto Eli)

Kota Solok (Sumbar), MINAKONEWS.COM – Gerakan literasi sekolah (GLS) bertujuan untuk memperkuat gerakan penumbuhan budi pekerti siswa yang bertujuan agar siswa memiliki budaya membaca dan menulis sehingga tercipta pembelajaran sepanjang hayat, sebagai mana dituangkan dalam Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 23 Tahun 2015. Kegiatan ini biasanya berupa 15 menit membaca buku pelajaran, menulis cerita, cerpen, puisi, pantun dan bercerita tentang pengalaman dan buku yang telah dibacanya.

banner 325x300

GLS disekolah memang sudah banyak dilakukan seperti membuat pojok baca di tiap-tiap kelas, menganggarkan dan membeli buku yang menarik di sekolah, sehingga kegemaran literasi siswa lebih meningkat dari sebelumnya.

Problematika yang dihadapi guru dan siswa di sekolah dasar adalah sulitnya melaksanakan pembiasaan literasi siswa baik dalam membaca, bercerita ataupun menuangkan isi hati atau karyanya dalam bentuk tulisan ketika belajar di sekolah ataupun dirumah.

Setelah dilaksanakannya bimbingan inovasi bagi kepala sekolah 7 Januari 2023 di Bukittinngi, tepatnya di Hotel Royal Denai dengan bimbingan Dinas Pendidikan Kota Solok Ibu Dra.Hj.Rosavella.YD,MM. Maka munculah gagasan inovasi KACU SASUKU di SDN 10 VI Suku yang diharapkan bisa membuat sebuah perubahan baru berliterasi dengan menyenangkan bagi siswa dan guru. Sehingga mereka mempunyai kegemaran dalam membaca, menulis cerita, cerpen, puisi dan pantun.

Inovasi KACU SASUKU dilaksanakan setiap Kamis setiap minggunya. Siswa mebuat apa yang ada dipikirannya, ditulis disebuah kertas warna warni, yang disediakan sekolah dan memajangnya di pojok KACU. Tim editor yang berasal dari guru bertugas mengumpulkan tulisan literasi yang dibuat siswa dan dijilid menjadi majalah sederhana sekolah. Muara dari inovasi KACU SASUKU ini siswa dan guru dapat membuat sebuah buku.(Eli) .

banner 325x300

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *