Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa saat melepas Kloter 1 di Asrama Haji Embarkasi Surabaya.(Foto : Ika).
Jatim, MINAKONEWS.COM – Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa memberangkatkan 455 jemaah haji kloter 1 asal Bangkalan pada pukul 08.00 WIB di Asrama Haji Embarkasi Surabaya.
Hadir pada seremoni ini Plt. Bupati Bangkalan, Tenaga Ahli Menteri Agama, Kepala Kanwil Kemenag Prov. Jawa Timur, Kepala Kanwil Kemenkumham Prov. Jawa Timur, Kepala Kantor Otoritas Bandara Wilayah III, dan Kepala KKP Kelas I Surabaya.
Gubernur Khofifah Indar Parawansa mengatakan, pesan kepada para jemaah haji. “Para tamu-tamu Allah yang dirahmati Allah, saya bersama Pak Kanwil Kemenag Jawa Timur, Bupati Bangkalan juga Tenaga Ahli Kementerian Agama, ada tim dari Otoritas Bandara, Bea Cukai, Imigrasi, Kesehatan, Saudia Airlines, semuanya memberikan doa kepada panjenengan semua para calon tamu Allah,” tutur orang nomor satu di Jawa Timur ini.
Ia berharap mudah-mudahan para jemaah haji kloter 1 sehat dan bisa melaksanakan ibadah haji dengan lancar.
Semoga Allah memberikan kemudahan mulai perjalanan dari asrama haji, dimudahkan perjalanan di pesawat, dimudahkan pada saat di Raudhah, dimudahkan pada saat umroh, dimudahkan pada saat di Arafah, dimudahkan pada saat di Mina, dimudahkan pada saat ibadah dan pulang menjadi haji mabrur, ” harap wanita yang pernah menjabat Menteri Sosial ini.
Saya bersama tim dari Pemprov Jawa Timur semuanya ingin menjadi bagian yang ikut mengantarkan kelancaran, kemudahan, kesuksesan seluruh penyelenggaraan ibadah haji ini, ” Imbuhnya.
Sementara itu Tenaga Ahli Menteri Agama, Hasanuddin Ali menyampaikan pesan dari Menag Yaqut Cholil Qoumas tentang kondisi di Arab Saudi berbeda dengan di Indonesia.
Di sana, cuaca nya jauh lebih panas, sehingga seluruh jemaah harus dapat menyesuaikan diri” pesannya.
Pemerintah telah menyiapkan para petugas untuk memberikan layanan kesehatan bagi jemaah. Jangan sungkan untuk bertanya atau berkonsultasi
jika ada keluhan terkait kesehatan. Telah disiapkan juga para petugas yang akan memberikan pelayanan, pelindungan, dan pembinaan kepada
jemaah, ” lanjutnya.(Ika).
.