KPU Padang Panjang Raih Terbaik III Partisipasi Pemilihan Serentak 2024

Ketua KPU Padang Panjang terlihat ketika menerima piagam penghargaan Terbaik III Partisipasi Pemilihan Serentak 2024.(Foto : Adi).

Tanah Datar (Sumbar), MINAKONEWS.COM – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Padang Panjang raih Terbaik III Partisipasi Pemilihan Serentak 2024 Tingkat Kabupaten/Kota Kategori Wilayah Kecil. Dengan angka partisipasi 67,14 persen.

Penghargaan tersebut diterima dalam kegiatan Rapat Konsolidasi Evaluasi Pemilihan Serentak Nasional 2024 KPU Provinsi dan KPU Kabupaten/Kota serta Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) se-Sumatera Barat, 18-20 Januari 2025 di Auditorium Universitas Negeri Padang.

Hal ini disampaikan Ketua KPU Puliandri didampingi Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat dan Sumber Daya KPU Padang Panjang, Masnaidi, kepada Kominfo, Senin (20/1/2025).

Dikatakannya, hadiah diserahkan Komisioner KPU Sumbar, Jons Manedi kepada Masnaidi disaksikan jajaran KPU se-Sumbar.

“Ini adalah capaian semua jajaran KPU Padang Panjang mulai dari KPPS, PPS, PPK dan KPU yang didukung penuh oleh Pj Wali Kota serta Forkopimda dan seluruh masyarakat,” sampainya.

Selain itu KPU Padang Panjang juga mendapatkan Terbaik II Sistem Akuntabilitas Kinerja dan Terbaik III Pemutakhiran Data Pemilih.(Adi).

Penulis : Adi

Editor : Red minakonews

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *