Pasangan Calon Walikota dan Wakil Walikota Solok Pilkada Serentak 2024, H. Nofi Candra, SE dan Leo Murphy, SH, MH diantar ribuan massa pendukungnya, Kamis (29/08/2024).(Foto : Eli)
Kota Solok (Sumbar), MINAKONEWS.COM – Diawali dengan iring-iringan massa dari Kantor DPC PPP Kota Solok, Pasangan Calon Walikota dan Wakil Walikota Solok Pilkada Serentak 2024, H. Nofi Candra, SE dan Leo Murphy, SH, MH diantar ribuan massa pendukungnya untuk mendaftar ke Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota pada Kamis (29/08/2024).
Meski hanya diusung oleh satu partai parlemen (PPP) dan delapan partai non parlemen, namun antusiasme warga terlihat sangat tinggi. Hal itu terlihat ketika rombongan paslon NC-LM berangkat dari Kantor DPC PPP Kota Solok hanya diiringi oleh puluhan kendaraan roda empat dan ratusan sepeda motor.
Lautan manusia yang datang dengan spontanitas tinggi mengiringi rombongan yang diantar Ketua PPP Kota Solok, Fakhria Murpe dan Yavis Tamsin, serta pengurus partai non parlemen, seperti Gelora, Partai Buruh, PKN, PSI, Perindo, Partai Garuda dan Partai Ummat, Nofi Candra dan Leo Murphy yang masing-masing datang didampingi istri Femi Deviyanti dan Leo Murphy dan orang tua masing-masing.
Rombongan pasangan NC – LM ini disambut langsung oleh Ketua KPU Kota Solok, Ariantoni, diwakili oleh Koordinator Divisi Teknis Penyelenggaraan, Tomi Farto yang didampingi oleh Koordinator Divisi Hukum dan Pengawasan, Abdul Hanan, Koordinator Divisi Perdatin, Dessy Arisandi, Koordinator Divisi Sosdiklihparmas Yance Gafar, Sekretaris KPU Kota Solok, Efrizon dan jajaran,
Serta Ketua Bawaslu Kota Solok Rafiqul Amin, S. Pd.I, M. Pd yang diwakili oleh Koordinator Divisi Hukum, Pencegahan, Partisipasi Masyarakat dan Hubungan Masyarakat (HP2H), Ilham Eka Putra, SE, MM, Kordiv. Penanganan Pelanggaran Dan Penyelesaian Sengketa (PPPS) Eka Rianto.
Ketua KPU Kota Solok, Ariantoni mengatakan bahwa, “dokumen pendaftaran telah diterima, akan langsung dilakukan verifikasi oleh tim KPU Kota Solok. Setelah selesai diverifikasi akan dibuatkan tanda terima dan pasangan calon juga menerima surat pengantar untuk melaksanakan pemeriksaan kesehatan yang dijadwalkan mulai tanggal 30 Agustus hingga 2 September 2024 di Rumah Sakit M. Djamil Padang.”
“Selanjutnya pada tanggal 22 september 2024 kita akan melaksanakan penetapan pasangan calon bukan bakal pasangan calon lagi, kemudian pada tanggal 23 kita melaksanakan pengambilan nomor urut pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Solok,” ungkap Ariantoni.
Pada kesempatan yang sama, calon Wali Kota Solok, Nofi Candra tak lupa mengucapkan syukur, mengingat dinamika politik yang dilaluinya sangat luar biasa, pasca keputusan Mahkamah Konstitusi dengan Partai Persatuan Pembangunan dan diikuti oleh partai non parlemen, akhirnya kita bisa mendaftar ke KPU pada hari ini.
Nofi Candra-Leo Murphy yang lebih populer dengan sebutan NC-LM mengaku sangat takjub dalam suasana batin yang haru-biru mendapat dukungan dan simpatisan masyarakat, serta kepercayaan dari partai politik yang telah memberikan amanah untuk mengikuti Pilkada Serentak tahun 2024 ini.
Senada, Leo Murphy menyatakan penghargaan luar biasa dan terima kasih kepada masyarakat Kota Solok yang sangat antusias menyambut dan mendukung pencalonan dirinya bersama Nofi Candra pada Pilkada tahun ini.(Eli).
Penulis : Eli
Editor : Red minakonews