WAKO FADLY AMRAN LEPAS 7 PEKERJA MIGRAN KE JEPANG

banner 120x600
banner 468x60

Tujuh pekerja Migran terlihat dilepas Wako Padang Panjang Kamis (02/03).(Foto : MK).

Padang Panjang (Sumbar), MINAKONEWS.COM – Wali Kota, H. Fadly Amran, BBA Datuak Paduko Malano lepas tujuh pekerja mingran dari Kota Padang Panjang ke Jepang di ruang kerjanya Kamis (02/03).

banner 325x300

Tujuh pekerja migran ini merupakan putra putri Padang Panjang yang mengikuti program pelatihan kerja dari Pemko melalui Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu bekerja sama dengan Lembaga Pelatihan Kerja (LPK) Yaruki Language.

Dalam kesempatan itu, Wako Fadly yang didampingi didampingi Kepala DPMPTSP, Fhandy Ramadhona, S.STP, M M dan perwakilan LPK Yaruki, Rusiagus Padri, memberikan motivasi secara langsung kepada pekerja migran yang nantinya akan bekerja di beberapa perusahaan di Jepang.

Budaya kerja di Jepang jauh berbeda dengan budaya kerja kita di sini. Tujuan kawan-kawan tentu ingin sukses di sana. Tetapi itu semua tergantung dengan keseriusan kawan-kawan semua. Maka dari itu, saat di Jepang biasakan untuk lebih disiplin, cekatan dan memiliki jiwa kompetitif,” ucapnya.

Selain itu, Fadly meminta agar pekerja migran ini bisa bersosialisasi dengan baik dan mempelajari ilmu di sana. Disaat nanti balik ke sini bisa memberikan edukasi, pengetahuan dan memotivasi pemuda-pemudi yang juga berkeinginan untuk bekerja ke luar negeri.

Untuk program kerja sama dengan LPK Yaruki, Fadly berharap bisa terus berlanjut dan bisa memberikan pelatihan dan peluang yang lebih banyak lagi bagi masyarakat Panjang Panjang untuk bisa bekerja ke luar negeri.

Sementara itu, Fhandy mengatakan, pekerja migran ini sebelumnya sudah dibekali dengan pelatihan bahasa Jepang selama empat bulan dari program kerja sama Pemko dengan LPK Yaruki sebanyak 14 orang. Tujuh di antaranya sudah lebih dahulu berangkat ke Jepang.

Pekerja migran yang saat ini akan berangkat yakni Fachnul Umami yang bekerja di Inoue Seika Yugengaisha bidang pertanian di Kota Oita. Nurul Salsa Nabila (di PT Kagoshima Kumiai Shokuhin/pengolahan makanan, di Kota Kagoshima), Aldis Hartian Pasla Dialfa (Ginya GY Co. Ltd/Restoran di Kota Osaka), Aditya Eka Saputra (Fortie Co. Ltd/restoran di Kota Saitama), Tommy Akbar (PT Kagoshima Kumiai Shokuhin/pengolahan makanan, di Kota Kagoshima), Yananda Wiguna Bakti (Kobe Bussan Eko Green Hokkaido Co. Ltd di Kota Hokkaido) dan Novrizal (Inagawa Kensetsu. Co. Ltd di Kota Tokyo). (MK)

banner 325x300

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *