Ketika menerima kunjungan Wakil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah Dr.Fajar Riza Ulhaq, MA.(Foto : Nas).
Sijunjung (Sumbar), MINAKONEWS.COM – Sijunjung. (13-14/12/2024), Jum’at dan Sabtu, Wakil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah Dr.Fajar Riza Ulhaq, MA melakukan kunjungan kerja selama 2 hari dengan agenda yang sudah terjadwal di Kabupaten Sijunjung.
Di dalam kunjungan ini sebagai Wakil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah yang duduk di Kabinet Presiden Prabowo, beliau mencari dan membawa aspirasi dari masyarakat yang ada di daerah serta permasalahan pendidikan untuk di bawa ke pusat.
Dalam Kunjungan ini Wakil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, di dampingi Lembaga Pendidikan yang ada seperti Direktur PAUD, Kepala BBMP Sumbar, Ketua PWM Sumbar dan lain nya.
Malamnya (13/12/24) Wakil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah beserta rombongan dalam acara Audiensi di hadiri Benny Dwifa Yuswir (Bupati Sijunjung), Iradatillah Wakil Bupati dan Forkopimda, OPD dan tokoh Masyarakat Kecamatan Sumpur Kudus di Rumah dinas Bupati Sijunjung.
Semoga kedatangan dan kehadiran Bapak Fajar Riza Ulhaq di Kabupaten Sijunjung ini membawa keberkahan bagi dunia Pendidikan baik dasar maupun menengah, ujar Usman Gumanti Ketua DPM Kabupaten Sijunjung.
Sabtu, (14/12/24), Bapak Dr. Fajar Riza Ulhaq, MA, Wakil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, melanjutkan Kunjungan kerja ke Kecamatan Sumpur Kudus, mengunjungi SD 9 Manganti dan peresmian Mesjid Buya Syafii Maarif, yang disaksikan ribuan masyarakat sumpur kudus, sekaligus mengurangi kesedihan yang di alami paska banjir bandang akibat luapan Batang Sumpu beberapa waktu lalu.(Nas).
Penulis : Nas
Editor : Red minakonews