Alat Berat dan TRC BPBD Bersihkah Material Longsor

Material longsor memenuhi jalan di Nagari Lolo, Kecamatan Pantai Cermin, Kabupaten Solok, Senin (1/1/2024). (Foto : Eli)

Kabupaten Solok (Sumbar), MINAKONEWS.COM – Disebabkan curah hujan yang tinggi Jalan nasional yang menghubungan Kabupaten Solok dengan Kabupaten Solok Selatan tepatnya di Nagari Lolo, Kecamatan Pantai Cermin, Kabupaten Solok tertimbun longsor Senin (1/1/2024). Kondisi ini menyebabkan arus lalu lintas macet total.

Bupati Solok Epyardi Asda sudah menugaskan dinas terkait seperti Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) dan Dinas Pekerjaan Umum (PU) untuk segera melakukan pengerukan material longsor. “Sudah diterjunkan tim ke lokasi. Meski itu jalan Nasional tapi kami tetap menurunkan alat berat karena longsor mengganggu arus lalu lintas dari berbagai daerah termasuk dari provinsi lainnya,”ucapnya.

Kalaksa BPBD Kabupaten Solok Irwan Efendi mengatakan, alat berat sudah diturunkan, termasuk tim yang membawa sinsaw untuk memotong ranting kayu yang menutup jalan. Tim TRC sedang ke lokasi, karena banyak juga pohon yang tumbang menutup jalan. Doakan saja cepat selesai,”ujarnya.

Diketahui, telah terjadi longsor di Nagari Lolo Kecamatan Pantai Cermin pada Senin, (1/1/2024) pukul 05.00 WIB. Hal ini disebabkan curah hujan yang tinggi sehingga mengakibatkan akses Kabupaten Solok – Kabupaten Solok Selatan putus total. Material longsor sepanjang 100 meter dengan tinggi 10 meter menimbun jalan nasional itu. Seperti diberitakan sebelumnya, Pemerintah Kabupaten Solok menyiagakan seluruh alat beratnya di daerah rawan bencana.

Hal ini sesuai dengan arahan Bupati Solok Epyardi Asda untuk segera siaga pada Bulan Desember 2023 dan beberapa waktu ke depan, karena cuaca dinilai ekstrem dengan curah hujan yang cukup tinggi .(Eli).

Penulis : Eli

Editor : Red minakonews

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *