Amril Amin.(Foto : Wiztian Yoetri
Oleh : Wiztian Yoetri (Wartawan Senior)
Amril Amin, tercatat sebagai salah seorang peraih anugerah Padang Televisi, dalam usia televisi itu ke 17. Wakil Ketua DPRD Kota Padang itu dinobatkan sebagai Tokoh Minang Penggerak Ekonomi Masyarakat.
Cukup berliku, perjuangan hidupnya. Pernah jadi buruh angkat di Teluk Bayur, penjaga gudang, hingga mengantarkannya sebagai pemilik bisnis ritel, Aciak Mart, dan jadi politisi sebagai salah seorang Wakil Ketua DPRD Kota Padang.
Sebagai bos minimarket yang kini tersebar diberbagai penjuru kota Padang, Aciak Mart, kini memiliki karyawan lebih dari 300 orang. Artinya, sebagai bentuk pengabdian sosial kepada masyarakat Amril Amin, telah membuka peluang dan lapangan kerja cukup besar.
“Inshaa Allah, sesuai perkembangan kota Padang, Aciak Mart-Aciak Mart, akan senantiasa mengikuti perkembangan dan geliat kota Padang,” ujar Amril, owner Aciak Mart, bahkan telah melebarkan sayapnya, ke kampung halamannya, Kota Pariaman.
Dalam dunia politik, Amril Amin, mulai melangkah dari anggota biasa DPRD Kota Padang, tahun 2014. Namun, pada periode berikutnya 2019, dalam posisi Bendaharawan DPD PAN Kota Padang, Amril diamanahkan menjadi Wakil Ketua DPRD Kota Padang.
Hingga, hari ini, amanah sebagai wakil ketua DPRD Kota Padang, masih diembannya. “Jabatan itu, adalah amanah partai dan rakyat, maka dalam prakteknya, saya lebih mengutamakan kepentingan rakyat, dengan mendengar suara rakyat,” ujar Amril Amin suatu ketika.
Belakangan, ada dorongan besar dari wargakota, yang membuat Amril Amin, terpilih lagi jadi peraih suara terbesar legislatif tahun 2024. Amril oleh sejumlah tokoh masyarakat kota Padang dan tokoh rantau didukung untuk menjadi salah seorang Bakal Calon Walikota Padang periode 2024-2029.
Sukses bisnis dengan bendera PT Aciak Mart, PT Andalas Cipta Karya dan PT Andalas Intan Forwarding dan sukses sebagai politisi, dijadikan dasar berpijak untuk mendorong Amril Amin jadi alternatif sosok pemimpin kota Padang masa depan.
Ada sebuah kekuatan yang menjadi magnet, Amril Amin, silaturahminya yang luarbiasa. Sosok yang dikenal sebagai pencetus dan penyedia ambulance gratis di Kota Padang, tidak pernah lelah bersilaturahmi, menjemput aspirasi wargakota.
Amril sangat akrab dan mudah berkomunikasi dengan wargakota, tidak hanya pada daerah pemilihannya Kecamatan Padang Selatan dan Padang Timur, tapi juga mencakup wargakota Padang.
Apalagi, Amril ‘Aciak’ Amin, sehari-hari juga Ketua Persatuan Keluarga Daerah Piaman (PKDP) Kota Padang. Organisasi peguyuban urang Piaman yang memiliki anggota 30 ribu lebih tersebar di Kota Padang. “Inshaa Allah, orang yang berasal dari Piaman di kota Padang, senantiasa menjadi warga terbaik. Ada filosofi urang Piaman, “dima bumi dipijak, disitu langit dijunjung,” ujar Amril menekankan keberadaan anggota PKDP Kota Padang.
Apakah Amril Amin serius menjadi bakal calon walikota Padang?
Dari baliho yang sudah tersebar diberbagai penjuru kota Padang, nampaknya Amril serius. Baliho itu, adalah menyapa wargakota sekaligus komitmen Amril, dan sebagai bahan survey partai kepada wargakota; sejauh mana Amril Amin diterima masyarakat kota Padang?
Dari performance, Amril Amin, lelaki kelahiran Teluk Bayur, 25 Desember 1968 itu, mengingatkan kita pada kepemimpinan Bupati Anas Malik di Padangpariaman. Anas Malik, yang komunikatif itu, memiliki kekuatan kepemimpinan pada silaturahmi. Amril, alumni Sekolah Tinggi Administrasi dan Magister Manajemen, juga senang menyapa warga, mendengar aspirasi warga, dan memperjuangkannya.
Dalam sejarah kota Padang, ibukota provinsi Sumbar ini, pernah dipimpin orang Pariaman, Bagindo Aziz Chan. Maka mendorong Amril, dari seorang pengusaha dan politisi kota Padang sebagai Walikota Padang artinya, sama dengan melanjutkan perjuangan Bagindo Aziz Chan. “Amril ‘Aciak’ Amin punya kapasitas menjadi walikota Padang, dan kita yakin, Amril akan menjadi spirit baru pembawa perubahan untuk kota Padang yang lebih baik,” ujar Haji Arisal Aziz, anggota DPR RI terpilih yang juga seorang pengusaha nasional di Jakarta, asal Piaman.**
Penulis : Wiztian Yoetri
Editor : Red minakonews