Bupati Eka : Mohon Dimanfaatkan Hal Prioritas

Bupati Tanah Datar Eka Putra saat menghadiri pertemuan dengan masyarakat penerima PKH di Masjid Ridha Sawah Tangah Kecamatan Pariangan Rabu (14/06).(Foto : M Syukur).

Tanah Datar (Sumbar), MINAKONEWS.COM – Pemerintah Daerah terus berupaya untuk menekan angka kemiskinan dengan meluncurkan program bantuan guna untuk mensejahterahkan masyarakat.

Salah satunya program pemberian bantuan sosìal kepada keluarga yang ditetapkan sebagai Keluarga Penerima Manfaat (KPM) atau Program Keluarga Harapan (PKH), dimana melalui program tersebut diharapkan masyarakat bisa memanfaatkannya untuk hal-hal yang prioritas sesuai dengan kebutuhan.

Untuk mendukung program tersebut, Pemerintah Daerah Tanah Datar juga meluncurkan program bantuan modal bagi masyarakat yang diberi nama Maksimalkan Berantas Rentenir Agar Hilang (Makan Rendang) di Tanah Datar.

Hal itu disampaikan Bupati Tanah Datar Eka Putra, saat menghadiri pertemuan dengan masyarakat penerima PKH dalam rangka acara pembinaan kepada KPM PKH Nagari Sawah Tangah Kecamatan Pariangan, Rabu (14/06) di Masjid Ridha Sawah Tangah.

Manfaatkan sebaik-baiknya bantuan yang diberikan dan jangan gunakan bantuan ini untuk hal-hal yang tidak penting. Kalau disini ada yang berjualan namun butuh modal tambahan, silahkan dimanfaatkan program Makan Rendang dengan pinjaman maksimal Rp.10 juta, dengan jangka waktu angsuran selama 2 tahun. Pinjaman ini tanpa bunga dan tanpa agunan, dengan tujuan agar masyarakat tidak meminjam kepada rentenir,” kata Bupati Eka Putra.

Selain program Makan Rendang, tambah Bupati, di bidang pertanian Pemda Tanah Datar juga meluncurkan program bajak sawah gratis, asuransi padi, asuransi ternak dan perbaikan jaringan irigasi.(MSR).

Penulis : M Syukur

Editor : Red minakonews

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *