Bupati Tanah Datar Eka Putra saat membuka open turnamen Nunang Sakti Cup 2023 di Lapangan Hijau Nunang Cubadak kecamatan Lima Kaum, Sabtu (1/7).(Foto : M Syukur).
Tanah Datar (Sumbar), MINAKONEWS.COM – Bupati Tanah Datar Eka Putra, SE, MM membuka secara resmi open turnamen Nunang Sakti Cup 2023 di Lapangan Hijau Nunang Cubadak kecamatan Lima Kaum, Sabtu (1/7).
Juga hadir pada acara pembukaan turnamen tersebut Bupati Tanah Datar periode 2005-2015 M. Shadiq Pasadigoe, Kabid Olahraga Dinas Parpora Radianus, Ketua dan segenap panitia serta undangan lainnya.
Bupati Eka Putra menyampaikan, dukungan dan ungkapan terima kasih kepada segenap panitia, para pemuda, donatur dan masyarakat yang telah mendukung penyelenggaraan turnamen.
Pemerintah Daerah mendukung kegiatan olahraga, karena disamping sebagai hiburan bagi masyarakat kegiatan ini juga memberikan dampak positif kepada generasi muda kita di Tanah Datar khususnya nagari Cubadak,” sampainya.
Dengan pelaksanaan turnamen, tambah Bupati, tentunya akan menjadi wadah bagi anak-anak muda atlet sepakbola untuk menyalurkan bakat dan hobinya sehingga mampu menghindarkan mereka dari perbuatan sosial negatif.
Sepak bola merupakan olahraga kerjasama, tidak bisa bermain sendiri. Nilai inilah yang bisa dipetik dari turnamen, disamping juga sebagai wadah untuk menjaring bibit-bibit potensial atlet sepak bola Tanah Datar.(MSR).
Penulis : M Syukur
Editor : Red minakonews