Bupati Eka Putra ketika mengambil sumpah pelantikan.(Foto : M Syukur(.
Tanah Datar (Sumbar), MINAKONEWS.COM – Bupati Tanah Datar Eka Putra, SE, MM melantik dan mengambil sumpah 6 (enam) orang Pegawai Negeri Sipil (PNS) dalam jabatan manajerial di lingkungan Pemerintah Kabupaten Tanah Datar, Jum’at (2/2/2024) di gedung Indojolito Batusangkar.
Pada kesempatan tersebut juga hadir Sekda Iqbal Ramadi Payana, para Staf Ahli, Tim Pansel, Kepala Perangkat Daerah di lingkungan Pemkab Tanah Datar, Camat se Tanah Datar dan undangan lainnya
Usai pelantikan, Bupati Eka Putra mengatakan, pelantikan pejabat manajerial hari ini merupakan kelanjutan dari pelantikan yang sudah dilakukan pada 23 Januari yang lalu.
“Saya ucapkan selamat kepada para pejabat yang baru saja dilantik dan diambil sumpah jabatannya. Harapan seluruh masyarakat Tanah Datar, hendaknya amanah yang diemban ini dapat dilaksanakan dengan penuh rasa tanggung jawab, dedikasi yang tinggi dengan semangat yang baru,” ujar Bupati.
Berikut daftar nama pejabat manajerial yang dilantik :
- Drs. Suhermen sebagai Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Perindustrian
- Harfian Fikri, S. Sos sebagai Kepala Dinas Pangan dan Perikanan
- Nusirwan, SH, S. Sos, MT sebagai Staf Ahli Bidang Ekonomi, Pembangunan dan Keuangan
- Yusnen, S. Ag, M.Si sebagai Kepala Dinas Perhubungan
- dr. Ermon Revlin, MPH sebagai Kepala Pelaksana Badang Penanggulangan Bencana Daerah
- Thamrin, ST sebagai Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan. (MSR). Penulis : M Syukur Editor : Red minakonews