Bupati Sambut Kunjungan Dari Negeri Sembilan

Bupati Eka Putra foto bersama dengan Dato’ Lembaga Luak Jelebu dan Lembaga Muzium Negeri Sembilan – Malaysia.(Foto : M Syukur).

Tanah Datar (Sumbar), MINAKONEWS.COM – Sambut kunjungan Dato’ Lembaga Luak Jelebu dan Lembaga Muzium Negeri Sembilan – Malaysia, Kamis (28/9/2023) malam di Indojolito Batusangkar, Bupati Tanah Datar Eka Putra merasa sangat senang.

Saya merasa senang atas kedatangan dan kunjungan Dato’ dan puan ke Luhak Nan Tuo, semoga merasa betah dan bisa berkunjung ke berbagai destinasi wisata di Tanah Datar,” sampainya.

Bupati Eka Putra juga berharap dengan kunjungan rombongan nagari Sembilan ini, silaturahmi dan kerjasama antara kedua pihak bisa berlanjut dari berbagai bidang.

Semoga silaturahmi kita bisa berlanjut ke depannya. Dan di kesempatan ini Saya juga mengajak sekiranya ada Saudara, dato’ dan puan yang memiliki rezki lebih dan ingin menginvestasikan modalnya di Tanah Datar, kita akan sangat senang dan akan memfasilitasi dengan sebaik-baiknya,” tukasnya.

Ketua Delegasi atau rombongan Yang Mulia Dato’ Menteri Sah Mangku Alam Raja Sari Mohammad Azmi Bin Abdul Aziz menyampaikan terima kasih dan apresiasi atas sambutan yang diberikan.

Menjadi kebahagiaan bagi kami atas sambutan bapak dan ibuk semua, dan di kesempatan ini Saya juga mengajak pak Bupati dan jajaran untuk berkunjung ke Negeri Sembilan, dan Insya Allah akan kami jamu juga,” sampai Mohammad Azmi Bin Abdul Aziz.

Diungkapkan dia, rombongannya berjumlah setidaknya 50 orang untuk lakukan kajian perbandingan adat, budaya dan warisan Minangkabau dengan adat Perpatih Negeri Sembilan di Sumatera Barat bersama Delegasi Penyandang Pesaka Adat Luak Jelebu.

Rombongan terdiri dari berbagai dinas di Negeri Sembilan seperti Lembaga Muzium, Perbadanan Perpustakaan Awam Negeri Sembilan, bersama bapak-bapak penyandang pesaka adat dan ibu-ibu soko penyandang pesaka adat Luak Jelebu,” tukasnya.(MSR).

Penulis : M Syukur

Editor : Red minakonews

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *